Agenda

TBM Pasuruan : 1. TBM Surabaya : 1.

Selasa, 02 Maret 2010

Kunjungan PT. Arutmin ke TBM Mawar



Selasa, 2 Maret 2010, PT Arutmin berkunjung ke TBM Mawar, RW 03 Kelurahan Rungkut Menanggal. Kunjungan tersebut dalam rangka studi banding program Corporate Social Responsibility (CSR) divisi Community Development. Sebelum rombongan PT. Arutmin datang, acara dimulai pukul 09.30 dengan membuat kerajinan dari bahan flanel. Pelatihnya adalah salah seorang warga RW 03 yang sebelumnya telah mendapatkan pelatihan serupa. Kerajinan yang dibuat pada kesempatan itu adalah pita dan jepit rambut. Warna merah muda, hitam, dan kuning hasil jepit dan pita kain flanel peserta sangat menarik mata.

Sekitar 30 peserta yang semuanya adalah ibu-ibu, dengan sabar memotong kain flanel sesuai bentuk yang dicontohkan pelatih, kemudian mengkaitkannya satu sama lain dengan menjahitnya. Sebagian besar ibu-ibu merasa tidak kesulitan dengan materi tersebut. Namun ada juga seorang ibu yang merasa tidak sabar saat menjahit flanel sehingga hasilnya kurang bagus.

Setelah 1 jam 30 menit, tamu dari PT. Arutmin yang berjumlah 8 orang dengan didampingi 1 orang dari PT. H.M Sampoerna tiba di TBM Mawar. Rombongan disambut oleh pengurus TBM, Direktur YPPI, dan Penanggung jawab program Pustaka Sampoerna. Selanjutnya, mereka melihat langsung aktifitas pembuatan kerajinan flanel. Di satu sudut tempat pelatihan terdapat sebuah meja display hasil kreasi TBM di Surabaya. Rombongan tertarik dengan hasil kreasi TBM, seperti hiasan dinding sulam pita, tas dari tali kort, jilbab sulam pita, tudung saji dari bahan daur ulang, kreasi rajutan, sabun cuci ramah lingkungan.. Tanya jawab secara tidak formal pun berlangsung antara pengurus TBM, YPPI, dengan PT. Arutmin. Selang beberapa waktu, acara ceremony kunjungan dilakukan oleh pengurus TBM, sehingga, kegiatan membuat kerajinan tangan dari flanel untuk sementara dihentikan.

Dipandu oleh ibu Rachma, selaku MC, acara dibuka dengan sambutan dari Ibu Dewi Syafrudin mewakili ketua TBM (Ibu Dien Syamsudin) yang berhalangan hadir karena mengikuti acara pelatihan untuk bunda Paud Kota Surabaya. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan PT. H.M Sampoerna yang diwakili ibu Arini. Acara dilanjutkan dengan presentasi dari Choirul Mahpuduah (pengurus TBM Nusantara) mewakili pihak warga yang menerima langsung Program Pustaka Sampoerna. Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan tanda mata dari Program Pustaka Sampoerna ke PT. Arutmin. Sebaliknya, perwakilan PT. Arutmin memberikan tanda mata untuk pengurus TBM Mawar berupa replika kapal. Sebelum mengakhiri kunjungannya, rombongan melihat-lihat koleksi buku TBM Mawar.

Kunjungan tamu tersebut ke TBM mampu memberikan semangat baru para pengurus untuk lebih aktif dalam berkegiatan. Adanya pembelajaran dari pihak luar merupakan bentuk apresiasi atas apa yang telah dikerjakan oleh pengurus TBM selama ini. Di sisi lain, pihak luar mampu belajar atas keberhasilan suatu program. Simbiosis mutualisme atas kegiatan tersebut diharapkan tidak hanya berdampak sekejap saja, tapi mampu menjadi pemicu lahirnya kreatifitas semua pihak dalam pengembangan program secara berkelanjutan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
tbm-online. Design by Wpthemedesigner. Converted To Blogger Template By Anshul Tested by Blogger Templates.